Masa muda masa banyak menghasilkan karya dan kaya. Ini
yang menjadi harapan seperti buku berjudul Muda
Karya Raya oleh Setia Furqon Kholid.
Kebanyakan anak muda sekarang lebih suka pada hiburan yang melupakan tugas
untuk berkarya. Sampai-sampai ada semangat masa muda berfoya-foya, tua kaya
raya dan mati masuk surga! Paradigma yang salah seperti itu memang haruslah
diluruskan. Kaya raya mungkin bisa karena warisan orangtua! Eee.. bukan yang seperti
ini yang Muda Berkarya Raya yang dimaksud. Bisa-bisa hanya menghabiskan warisan
saja untuk bersenang-senang. Capek deh!
Masa muda masih panjang kesempatan dalam meraih cita-cita. Tenaga dan
pikiran masih terus dapat berkembang. Puncak karier dalam hidup terbuka luas.
Semua dalam persiapan menuju Muda Berkarya Raya. Adakah pemenang lomba meraih
juara tanpa berlatih dengan giat? Bahkan yang sudah berlatih pun masih punya
peluang tidak juara bukan? Bagaimana dengan Anda? Ingat wahai para muda semua dari kita diberi
waktu yang sama, 24 jam per hari! Tapi samakah kualitas masing-masing kita yang
dihasilkan? Berikut pertanyaan yang membantu untuk mengukur Muda Berkarya Raya:
Masa Meniti
1. Adakah mimpi masa depan yang
Anda akan raih?
2. Besarkah tekad Anda untuk
meraih mimpi tersebut?
3. Sudahkah Anda membuat jalan
menuju mimpi yang diraih?
4. Siapkan Anda kerja keras, berkorban,
berpayah-payah, jatuh bangun hingga sukses mimpi terwujud?
Roda Bob Sadino
Pada masa produktif harus mampu menjawab setidak-tidaknya di kuadran 3,
Terampil.
Masa Memberi
5. Setelah mimpi terwujud, apakah
Anda bertambah manfaat?
6. Sudahkah kehidupan sosial dan
beragama Anda tumbuh kondusif?
Masa Menikmati(Bersyukur)
7. Siapkah Anda pensiun menikmati
masa tua dengan banyak ibadah?
8. Siapkah Anda menjemput maut
dengan iman dan takwa dalam dada?
Anda sendiri yang dapat menjawabnya di tahap mana berada dan seberapa prestasi
hidup yang telah dibangun?
Allah hanya mengingatkan pada kita:
Hai orang-orang yang beriman, bertakwalah kepada Allah dan hendaklah
setiap diri memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok(akhirat); dan bertakwalah kepada Allah, sesungguhnya Allah
Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan.QS.alHasyr(59).14
Tidak ada komentar:
Posting Komentar