sepirite...

Membaca membuka cakrawala berpikir,menulis pengikat ilmu dan warisan kan dikenang

Rabu, 03 Juni 2015

Guru yang Berpengaruh



Allah SWT menurunkan Nabi untuk menyampaikan risalah pada umatnya. Risalah Ilahi ini  juga dilengkapi kitab suci sebagai pedoman hidup. Petunjuk jalan kebenaran yang harus diikuti umat telah sempurna. Bagi yang tidak mengikuti risalah yang nabi bawa akan tersesat dan jadi teman setan. Karena iblis telah berjanji dihadapan Allah akan menggoda manusia hingga kiamat. Manusia yang kena bujuk rayu setan manusia yang rugi.
Amanah seorang guru tidak jauh berbeda dari tugas kenabian. Mengajak kearah kebaikan. Hidup taat menjalankan perintah agama dan menjauhi larangannya. Siapa yang diseru dan diajak oleh guru? Ya, tentu murid-murid. Mereka  patner dakwah. Guru berhasil ketika murid-muridnya berbudi dan berprestasi.


Mengapa murid-murid harus berbudi dan berprestasi? Kedua kecerdasan itu penting untuk membangun generasi ke depan. Berbudi membangun ‘wadah’ murid-murid agar memiliki akhlak(karakter) yang baik. Wadah yang baik membantu kokohnya ‘isi’ yang diperoleh. Gambaran tentang wadah dan isi adalah

Wadah(karakter)
Rajin ibadah
Gemar membaca
Daya juang tinggi
Suka menghargai
Jujur
Sabar
Kerja keras

Isi(pengetahuan)
Bidang studi
Agama
Kurikulum
Bahasa
Seni(kesenian)

Murid-murid yang mengalami kemajuan baik wadah maupun isinya berarti guru berpengaruh. Memang kemajuan dapat dikelompokan menjadi 2 yaitu sesuai waktunyadan perlu ekstra waktunya(t’). Dalam prakteknya kelompok yang sesuai waktunya tidaklah membutuhkan perhatian yang besar dibandingkan yang butuh ekstra waktu. Langkah-langkah untuk menangani murid-murid yang  butuh ekstra waktu adalah:

Aspek Psikologis
Meyakinkan anak bahwa ia bisa menyelesaikan/berhasil(motivasi sukses belajar)
Membangun hubungan guru dan murid baik/cair
Menjaga murid tidak ada tekanan
Memastikan murid mau belajar
Menumbuhkan daya juang 

Aspek  Kognitif(pengetahuan)
Memotivasi suka membaca
Mengidentifikasi kesulitan belajar
Melatih ketrampilan
Membimbing setahap demi setahap
Mendoakannya selalu

Dapat disimpulkan guru yang berpengaruh adalah guru yang hati, ucapan dan perilakunya mampu mengubah murid-muridnya. Baik pada budi pekertinya maupun pengetahuannya. Berbudi dan berprestasi begitu harapannya. Oleh karena itu Untuk menjadi guru berpengaruh butuh setidaknya 10 tahun pengalaman. Sebab untuk guru mampu saja harus melewati 5 tahun. Sedangkan guru ahli butuh 10 ribu jam seorang guru menekuni profesinya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar