Manusia
adalah makhluk ciptaan Allah yang sempurna. Sebutan lain merupakan sebaik-baik
ciptaan(fi ahsani ta’win). Namun, sebaik-baik ciptaan tidaklah menjamin manusia
akan terus menjadi makhluk yang paling mulia. Justru sebaliknya mereka akan
jatuh ke jurang yang paling dalam yaitu seburuk-buruk peradaban.
Qs.7.179. Dan sesungguhnya Kami jadikan
untuk (isi neraka Jahannam) kebanyakan dari jin dan manusia, mereka mempunyai
hati, tetapi tidak dipergunakannya untuk memahami (ayat-ayat Allah) dan mereka
mempunyai mata (tetapi) tidak dipergunakannya untuk melihat (tanda-tanda
kekuasaan Allah), dan mereka mempunyai telinga (tetapi) tidak dipergunakannya
untuk mendengar (ayat-ayat Allah). Mereka
itu sebagai binatang ternak, bahkan mereka lebih sesat lagi. Mereka itulah
orang-orang yang lalai.
Mereka yang jatuh
peradabannya karena lengah dan ingkar akan tugas suci sebagai hamba Allah dan khalifatullah di bumi. Yaitu ibadah hanya kepada Allah semata dan
memakmurkan/mengelola bumi. Kelengahan manusia merupakan kegembiraan iblis dan
setan, karena pekerjaannya adalah sebagai pengasuh semua manusia yang sesat dan
yang dimurkai Allah.
Qs.2.168. Hai sekalian manusia, makanlah
yang halal lagi baik dari apa yang terdapat di bumi, dan janganlah kamu
mengikuti langkah-langkah syaitan; karena sesungguhnya syaitan itu adalah musuh
yang nyata bagimu.
Ayat di atas
Allah mengingatkan bahwa setan adalah musuh yang nyata, maka janganlah
mengikuti langkah-langkah setan. Berikut langkah-langkah iblis-setan yang diuraikan
oleh Muhammad Quraish Shihab dalam bukunya “Setan dalam alQur’an” sbb:
Tahap I Mengajak mempersekutukan Allah SWT
Tahap II Mengajak
kedurhakaan dengan bid’ah yang akhirnya kufur bila gagal
Tahap III
Mengajak berbuat dosa besar seperti membunuh, berzina, durhaka pada orangtua
Tahap IV Mengajak
untuk melakukan dosa-dosa kecil bila ini gagal juga
Tahap V Mengajak
hal-hal mubah, sesuatu yang tidak berdosa dan tidak berpahala
Tahap VI
Menghalangi manusia yang banyak manfaatnya dialihkan ke yang sedikit manfaatnya
Setan akan
berusaha mencari teman di neraka nanti dengan menggoda manusia dari tahap
pertama hingga tahap ke-6 atau sebaliknya dari tahap ke-6 ke tahap 1.
Semoga kita semua
dapat terhindar dari jerat-jerat setan dengan memohon kekuatan dari Allah,
berlindung pada-Nya dan berdzikir setiap saat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar